Usung Limbah Susu Cair Jadi Pemanen Energi Listrik, Santri SMAU BP Amanatul Ummah Raih Penghargaan Internasional di Malaysia

Tim Riset Santri SMAU BP Amanatul Ummah; Shofia Husna, Qonita Adila, Luqyana Ulaa, Adiva Raisa, dan Naili Itqiyana, baru-baru ini berhasil raih penghargaan internasional ‘Silver medal on environmental science category, World Invention, Competition, and Exhibiton 2024, yang diselenggarakan di Mahsa University, Selangor Malaysia (23/9/2024).

Luqyana Ulaa saat dihubungi, Senin (30/9/2024) kemarin menuturkan, penelitian ini dilatarbelakangi oleh tingkat produksi produk susu yang tinggi di peternakan sapi di sekitar Pacet namun limbah susunya tidak terkelola dengan baik.

"Jika limbah susu cair ini dibuang sembarangan maka dapat menyebabkan pencemaran lingkungan yang disebabkan oleh eutrofikasi," Ungkap Luqyana.

Dirinya melanjutkan, jika ditelusuri, limbah susu cair tersebut memiliki potensi untuk dapat dijadikan sebagai sumber energi terbarukan, yaitu sumber energi listrik. Melihat potensi ini, Luqyana bersama tim tertarik untuk mengembangkan potensi yang dimiliki oleh limbah tersebut dan menganalisis faktor apa saja yang dapat mempengaruhi besar energi listrik yang dihasilkan.

"Sistem yang digunakan adalah teknologi Microbial Fuel Cell (MFC) yang memanfaatkan bakteri dalam limbah untuk mendegradasi senyawa organik dan nantinya akan diubah menjadi energi listrik," Terangnya.

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, ditemukan apa saja faktor yang dapat mempengaruhi besar energi listrik yang dihasilkan. kemudian menambahkan bakteri dari luar ke dalam sisten dengan konsentrasi yang berbeda, hasilnya, belum tentu sistem yang ditambahkan bakteri paling banyak akan menghasilkan listrik yang paling besar.

“Analisis faktor penambahan nutrien ke dalam sistem juga sudah pernah kami lakukan sebelumnya, nutrien yang ditambahkan berupa glukosa,” Tandas Luqyana.

Luqyana merasa kompetisi ini membuatnya cukup berkesan dan menambah semangat untuk terus berkarya.

“Mendapatkan penghargaan ini bukan berarti puas dengan apa yang kami raih. bahkan banyak yang menginspirasi saya dalam kompetisi ini. Kompetisi ini juga membuat kami menambah pengetahuan bahwa ternyata limbah hasil produksi susu dapat dimanfaatkan menjadi sumber energi terbarukan,” Pungkasnya.


Pendaftaran santri baru SMAU BP Amanatul Ummah gelombang 1 akan ditutup pada bulan Oktober, segera daftarkan diri sebagai santri baru di SMAU BP Amanatul Ummah. Ikuti media sosial kami di Facebook, Instagram dan TikTok untuk selalu update informasi.


Komentar



PUBLISHED BY

Ahmad Sirajuddin, S.Kom, M.MT